Lagi kepingin banget makan I Fu Mie ala Solar*a. Waktu itu makan di Atrium Senen, kok enaaakkk banget rasanya, trus coba di sesama Solar*a di dekat rumah kok tidak seenak yang di Atrium....
Akhirnya coba utak-atik sisa bahan mie di lemari, yah cukup lah mengobati keinginan jajan... murah meriah sehat dan...enak...!
Bahan:
150 gr Mi telur yang gepeng (merk lupa)
100 gr dada ayam iris tips memanjang
5 lembar sawi putih
½ kaleng jamur kancing kecil
1 buah wortel sedang
2 daung bawang potong 2 cm
1 kembang kol kecil
½ bawang bombay, iris
2 bawang putih, cincang
Garam, lada bubuk, gula dikit
Cara membuat:
- Rebus mie sampai lunak, beri ½ sdm minyak goreng, tiriskan
- Tata di serok bulat, goreng dengan api sedang hingga matang (kriuk2)
- Tumis 2 sdm margarin, masukkan bawang bombay hingga bening, masukkan bawang putih sampai harum
- Masukkan ayam, aduk sampai kaku
- Masukkan bumbu2 lain, beri air secukupnya, didihkan
- Masukkan jamur, wortel hingga setengah matang
- Masukkan sawi
- Kentalkan dengan 1 sdm maizena yang telah diencerkan dengan air
- Sajikan hangat
Tidak ada komentar:
Posting Komentar